Donor Darah SIGAP Berhasil Himpun 55 Kantong Darah
SIGAPNEWS| Jakarta–PT Sigap Prima Astrea (SIGAP) mengadakan acara peduli kesehatan donor darah dalam rangka memperingati HUT Koperasi Astra International (KAI) ke-30 bertempat di Aula Kantor Pusat, Rabu (15/1/2020).
Budiono selaku perwakilan panitia dari SIGAP mengatakan, kegiatan ini berlandaskan pada program empat pilar CSR Astra yakni Astra Untuk Indonesia Sehat (Kesehatan), Astra Untuk Indonesia Cerdas (Pendidikan), Astra Untuk Indonesia Hijau (Lingkungan) dan Astra Untuk Indonesia Kreatif (UMKM). Kegiatan donor darah ini merupakan implementasi dari pilar kesehatan yang juga tidak terlepas dari nilai-nilai kemanusiaan.
Budiono menambahkan bahwa acara donor darah ini merupakan yang pertama kalinya dilaksanakan dengan menargetkan 100 partisipan yang terdiri dari karyawan SIGAP, anggota Security Guard di wilayah Sunter, karyawan KAI, karyawan Gondola, serta karyawan Asgrafo.
Total peserta yang mendaftar sebanyak 85 orang dan menghasilkan 55 kantong darah dengan rincian sebagai berikut: golongan darah A sebanyak 12 kantong, golongan darah B sebanyak 20 kantong, golongan darah AB sebanyak 2 kantong dan golongan darah O sebanyak 21 kantong.
Kegiatan amal donor darah ini terselenggara atas kerjasama SIGAP dengan PMI wilayah Jakarta Utara dan dr Vivi sebagai dokter penanggung jawab.
Menurut PMI, ada banyak manfaat yang didapat dari donor darah, diantaranya menjaga kesehatan jantung, meningkatkan produksi sel darah merah, membantu menurunkan berat badan, mendapatkan kesehatan psikologis serta dapat mendeteksi penyakit serius. [Apriza Megawati]