Uji Komptensi untuk Menilai Security

Presdir SIGAP, Suwito: Uji Komptensi untuk Menilai Security

SIGAPNEWS| Bogor – PT. Sigap Prima Astrea (SIGAP) menggelar kegiatan Uji Kompetensi untuk security guard area Bogor di Markas Batalyon Kesehatan 1 Divisi Infanteri Kostrad (Yonkes 1 Kostrad) Ciluar, Kabupaten Bogor (8/11).

Presiden Direktur PT Sigap Prima Astrea Suwito dalam sambutannya menjelaskan, giat ini bertujuan untuk melakukan penilaian kompetensi anggota security.

“Uji kompetensi merupakan salah satu program unggulan Sigap untuk melakukan penilaian anggota security supaya dapat melaksanakan tugas pengamanan dengan maksimal,” jelas Suwito di depan peserta Uji Kompetensi.

Uji Kompetensi ini terdiri dari beberapa rangkaian uji fisik dan non fisik. Uji kompetensi fisik diawali dengan mengecek kesehatan peserta dan kesiapan mengikuti tes fisik yang meliputi lari, pull up, sit up, dan shuttle run. Sedangkan uji kompetensi non fisik meliputi peraturan baris-berbaris, serta penggunaan tongkat dan borgol.

Kegiatan yang dilaksanakan setiap tahun ini digelar serentak di seluruh Area Representative Head  (ARH) Sigap di 26 Kota se-Indonesia sejak 26 Oktober 2019 sampai 17 November 2019.

Untuk memberikan semangat para peserta, Sigap memberikan pengharaan kepada peserta uji kompetensi terbaik di setiap wilayah. [ Veronika Dina Maryani]

 

Read More

Presdir Sigap Buka Uji Kompetensi yang Diikuti 194 Satpam

SIGAPNEWS| Jakarta. Presiden Direktur PT Sigap Prima Astrea, Suwito resmi membuka kegiatan Uji Kompetensi Sigap Semester I tahun 2019 pada Jumat (23/8/2019) di Lapangan Yonmarhanlan III, Jakarta Utara.

Kegiatan uji kompetensi ini diikuti oleh 194 anggota security yang tergabung di dua wilayah ARH (Area Representative Head) DKI 1 dan DKI 2.

Dalam acara kali ini menjadi pengalaman pertama bagi wilayah DKI yang menyelenggarakan Uji Kompetensi bekerjasama dengan pihak TNI. Seluruh anggota antusias dan serius mengikuti setiap tahapan uji kompetensi seperti Samapta A, Samapta B, PBB, Senam Borgol Tongkat.

Melihat antusiasme anggota tersebut, Suwito dalam amanatnya menyampaikan bahwa anggota security wajib menjaga fisik dan juga mental karena hal tersebut sangat mendukung kinerja anggota di lapangan.

Selain itu, Suwito menambahkan bahwa Sigap saat ini sedang mengembangkan bisnis Security Device dengan teknologi terkini. “Sigap memiliki potensi yang besar dalam mengembangkan informasi keamanan mengingat jaringan Sigap yang tersebar di 26 wilayah,” katanya.

Untuk itu, tambah Suwito, pengembangan kerjasama jaringan aparat dipadukan dengan soliditas anggota di seluruh wilayah Sigap menghasilkan sumber informasi keamanan yang komprehensif yang dapat diberikan kepada customer.

“Sigap terus berkomitmen dalam menjaga kualitas anggotanya dengan menggelar tes narkoba. Tes tersebut menunjukkan bahwa Sigap sangat serius dalam mengontrol kinerja dan kesiapan anggota dalam bertugas,” tuturnya.

Pada bagian akhir amanatnya, Suwito berpesan kepada seluruh anggota Sigap untuk terus mengumandangkan semangat NKRI Harga Mati, Pancasila sebagai dasar bernegara seluruh warga Negara Indonesia dan Bhinneka Tunggal Ika dalam menjaga semangat keberagaman dan toleransi. [ Andreas Baskoro]

“Segenap manajemen SIGAP mengucapkan selamat bertugas kepada Bapak Firman Djamal semoga selalu amanah dan sukses dalam memimpin BPD ABUJAPI Lampung”.

Read More

Pembukaan Uji Kompetensi 27 Oktober 2018

Jakarta, Sigap.com – Pembukaan Uji Kompetensi 27 Oktober 2018 di GOR Sunter Jakarta, oleh Direktur Operasional Sigap Bapak Suwito. Uji kompetensi Sigap dilaksanakan di 26 Propinsi diikuti lebih dari 11.000 security Sigap. Uji Kompetensi menjadi salah satu program Sigap dalam memastikan ke siap – siagaan anggota security Sigap.

Uji Kompetensi ini bukan hanya tradisi rutin yang dilakukan, tetapi Uji Kompetensi adalah bagian dari proses penting peningkatan dan pemetaan kualitas diri, bukan hanya sebagai security yang di tuntut selalu prima dalam menjalankan tugas, tetapi juga sebagai manusia yang membutuhkan kesehatan dan kebugaran dalam bekerja dan beraktifitas sehari-hari. Selain kompetensi fisik, saat ini anggota security juga dituntut untuk memiliki kompetensi lain, yaitu Pelayanan (service), Pengetahuan dan reflek pengamanan (security mindset, security awareness), dan juga pengetahuan teknologi (IT Literate).

Pelaksanaan Uji Kompetensi, dilakukan untuk mengetahui tingkat kesehatan, ke-samapta-an dan melakukan perbaikan dan koreksi terhadap diri sendiri.

Read More

Sambutan Presiden Direktur PT Sigap Prima Astrea Uji Kompetensi 2018

Assalamualaikum, Wr. Wb.

Selamat Pagi,

Puji syukur kepada Tuhan yang maha kuasa, atas nikmat kesehatan yang telah diberikan kepada kita semua, sehingga kita semua dapat berkumpul dipagi hari ini, semoga seluruh keluarga kita semua juga dalam keadaan sehat dan dalam lindungan Tuhan YME.

Pada pagi hari ini Kita melaksanakan Uji Kompetensi yaitu kegiatan untuk mengukur kompetensi dasar kita sebagai anggota security, yang meliputi kompetensi fisik, keterampilan dan pengetahuan. Kegiatan uji kompetensi ini dilakukan tidak hanya disini, tetapi juga dilakukan oleh anggota Sigap diseluruh wilayah Indonesia dimana anggota Sigap berada.

Uji Kompetensi ini bukan hanya tradisi rutin yang dilakukan, tetapi Uji Kompetensi adalah bagian dari proses penting peningkatan dan pemetaan kualitas diri, bukan hanya sebagai security yang di tuntut selalu prima dalam menjalankan tugas, tetapi juga sebagai manusia yang membutuhkan kesehatan dan kebugaran dalam bekerja dan beraktifitas sehari-hari, dengan pelaksanaan Uji Kompetensi, kita jadi mengetahui tingkat kesehatan dan ke-samapta-an diri kita sendri dan melakukan perbaikan dan koreksi.

Untuk itu, saya berharap setiap anggota Sigap dimana saja, selain mengikuti Uji Kompetensi juga harus mengikuti pembinaan rutin yang diadakan oleh masing-masing ARH, dan juga melakukan evaluasi kesehatan dan kebugaran diri sendiri. Keadaan Fisik yang prima menjadi modal penting bagi anggota security. Tahap manajemen kesehatan fisik dan pengaturan waktu, seseorang akan mudah lelah dan tidak fokus, sehingga akan banyak melakukan kesalahan seperti, tidur saat bertugas, kurang waspada, lemas dan kurang Sigap dalam Respon, cenderung murung dan kurang semangat.

Selain kompetensi fisik, saat ini anggota security juga dituntut untuk memiliki kompetensi lain, yaitu Pelayanan (service), Pengetahuan dan reflek pengamanan (security mindset, security awareness), dan juga pengetahuan teknologi (IT Literate). Untuk itu saya berpesan kepada seluruh anggota security Sigap, untuk terus belajar, membaca, mencari tahu, menambah pengetahuan dan lain-lain sebagainya. Yakinlah bahwa pengetahuan yang Anda dapatkan akan menjadikan Anda lebih baik kehidupannya. Kata kuncinya adalah jangan lelah untuk terus belajar.

Tahun depan 2019 kita memasuki tahun politik, yang puncaknya akan ada tahun pemilihan umum Presiden dan wakil presiden beserta anggota DPR pada bulan April mendatang. Kita menyadari bahwa dalam masa kampanye dan pesta politik ini, akan ada banyak tarik menarik kepentingan, penyebaran berita Hoax, Ada tekanan dan sindiran politik, namun demikian sebagai anggota security yang merupakan kepanjangan tangan dari kepolisian, kita harus ikut serta dalam menjaga keamanan dan ketertiban di negara kita. Mendukung terciptanya rangkaian kegiatan politik dengan damai, saling menghormati, antar pendukung.

Dalam persiapan menghadapi tahun politik ini, kami berpesan kepada seluruh anggota security Sigap untuk :

  1. Tidak mengikuti politik praktis dan membawa atribut politik ketempat / lingkungan kerja.
  2. Berhati-hati dalam menggunakan media sosial (Facebook, Twitter, Instagram), karena bisa menyeret keluarga dan juga perusahaan jika ada persepsi negatif.
  3. Selalu lakukan pengecekan terhadap berita, sehingga tidak menjadi korban berita Hoax.
  4. Segera melaporkan apabila terjadi indikasi pelibatan atau pencatuman nama tempat kerja dalam politik praktis.

Kami menyadari, bahwa seluruh anggota memiliki hak politik masing-masing, namun pesan saya, jangan sampai pilihan politik yang berbeda menyebabkan kebencian dan permusuhan diantara kita, serta menyebabkan persepsi negatif terhadap Sigap dan perusahaan anggota ditempatkan.

Terakhir, kami mewakili manajemen mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya, kepada seluruh anggota security yang telah bekerja dengan baik dan penuh dedikasi diseluruh penempatannya. Kami menyadari bahwa tanpa dedikasi dan kerja keras seluruh anggota security maka Sigap tidak akan bisa berkembang seperti ini. Untuk itu kami sekali lagi mengucapkan terima kasih semoga Tuhan selalu melindungi dan memudahkan langkah kita, sebagai keluarga besar security Sigap, yang profesional dan berkualitas.

Selain itu kami juga ingin mengucapkan terima kasih kepada panitia, yang telah menyiapkan kegiatan Uji Kompetensi ini dengan baik, ditengah kesibukan tugas-tugas yang lain. Semoga kegiatan ini mampu menjadi langkah baik yang berkelanjutan untuk meningkatkan kompetensi anggota dan menjadikan Sigap semakin professional.

Wassalamualaikum Wr. Wb.

Sigap Jaya

 

Jakarta, 27 Oktober 2018

Presiden Direktur PT Sigap Prima Astrea

 

 

Agust Pramono

Read More