SIGAP Banjarmasin Terima Penghargaan dari Kapolres Banjar
SIGAPNEWS| Banjarmasin– Kapolres Banjar AKBP Andri Koko Prabowo, S.I.K, M.H memberikan penghargaan kepada tim PT Sigap Prima Astrea (SIGAP) Banjarmasin yang menjadi juara pertama di perlombaan drill tongkat borgol dan beladiri Polri mewakili Polres Banjar pada Senin, 27 Januari 2020.
Tim SIGAP mengikuti ajang perlombaan dan turut memeriahkan HUT Satpam ke-39 tahun 2019 di tingkat Polda Kalimantan Selatan.
Arif Lukman Hakim selaku Kasiepam Timur mengatakan bahwa penghargaan yang diberikan kepada tim SIGAP merupakan bentuk apresiasi dari Polres Banjar atas prestasi yang ditorehkan tim SIGAP. “Hal tersebut tidak terlepas dari kerjasama baik Polres Banjar selaku pembina serta para anggota SIGAP,” ungkapnya.
Sebelumnya, dalam rangkaian HUT Satpam ke-39 ini, Polda Kalimantan Selatan mengadakan lomba drill tongkat borgol dan beladiri Polri. Masing-masing Polres di wilayah Kalsel mengirimkan perwakilannya dan SIGAP mewakili Polres Banjar. [Apriza Megawati]
Berikut adalah nama-nama pemenang lomba:
Juara I dari Polres Banjar yang diwakili satpam PT Sigap Prima Astrea
Juara II dari Polres Tanah Bumbu yang diwakili satpam PT BIP
Juara III dari Polres Tabalong yang diwakili satpam A5 Adaro
Juara IV dari Polres Balangan diwakili satpam A5 Adaro.