SIGAP|Jakarta–(30/6/2020) Kegiatan pembinaan merupakan hal yang rutin dilakukan SIGAP baik kepada Area Representative Head (ARH) maupun seluruh anggota Security Guard se-Indonesia. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman akan tugas pokok, tanggung jawab, etos kerja, meningkatkan rasa percaya diri, kepekaan serta kepedulian agar diharapkan dapat memberikan pelayanan terbaik kepada seluruh user.

Di tengah pandemi seperti saat ini, seluruh kegiatan maupun interaksi masih dibatasi. Namun, hal tersebut bukan penghalang bagi SIGAP untuk tetap konsisten melaksanakan pembinaan tersebut. Sehingga pembinaan kali ini dilakukan secara daring menggunakan video conference dengan pembagian waktu bergilir di seluruh wilayah.

Wandoyo selaku Kepala Departemen Operasional SIGAP mengungkapkan kegiatan tersebut telah berjalan selama pandemi COVID-19. Tujuan awalnya karena ia tetap ingin memberikan perhatian dan pelayanan kepada seluruh ARH dan Anggota Security Guard yang tersebar se-Indonesia. Selain itu, untuk menjalin keakraban dan bukti nyata bahwa SIGAP sangat peduli terhadap seluruh anggota bahkan yang berada di luar kota sekalipun.

“Saya selalu menyapa mereka dan menyampaikan beberapa materi pembinaan yaitu mengenai protokol COVID-19, SOP, Tupoksi dan Turjawali, serta Coaching & Counselling atau sesi tanya jawab. Mereka sangat merespon baik inisiatif ini karena merasa diperhatikan oleh kita yang berada di kantor pusat. Walaupun saat ini kita belum bisa bertemu dan berinteraksi langsung dengan mereka, namun melalui video conference ini mereka sangat antusias terutama dalam sesi tanya jawab yang sebagian besar berkaitan dengan kendala-kendala dalam bertugas dan kemudian dapat kita bantu bersama”, imbuhnya.

“Pandemi bukan menjadi penghalang bagi kita untuk terus melakukan pelatihan dan pembinaan kepada seluruh anggota kita di lapangan. Justru dengan situasi ini mengharuskan kita untuk lebih intensif mengingatkan mereka dalam bertugas terutama terkait protokol kesehatan serta perubahan-perubahan khususnya dalam menyambut era New Normal. Saya juga berkomitmen kegiatan seperti ini dapat terus berjalan demi terwujudnya pelayanan serta pengamanan lingkungan yang kondusif.” Tutupnya. [Ega]

Read More