SIGAP RAIH PENGHARGAAN DARI BPJS KESEHATAN

Jakarta | SIGAP meraih penghargaan atas kontribusi pembayaran iuran terbaik BPJS Kesehatan. Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Kepala Cabang BPJS Kesehatan Jakarta Utara Ropik Patriana kepada Human Capital Department Head Ismoro Reza Prima Putra di kantor BPJS Kesehatan Cabang Jakarta Utara, Kamis (14/06/2023).

“Kami mengucapkan terima kasih kepada PT Sigap Prima Astrea atas kontribusi dan komitmennya dalam melakukan pembayaran iuran BPJS Kesehatan untuk karyawannya. Semoga komitmen ini terus dijaga,” ungkap Ropik.

Ismoro juga menjelaskan bahwa apresiasi ini didapatkan SIGAP karena tertib membayar iuran BPJS sesuai ketentuan Pasal 17 ayat (2) Undang-Undang No.40 Tahun 2004 tentang Sistem Jaminan Sosial Nasional dan Pasal 19 ayat (1) dan ayat (2) Undang-Undang No.24 tentang Badan Penyelenggara Jaminan Sosial kesehatan.

Pembayaran BPJS Kesehatan ini merupakan salah satu bentuk usaha SIGAP untuk melaksanakan good corporate governance (GCG) sekaligus membantu pemerintah untuk  mewujudkan penyelenggaraan program jaminan kesehatan yang berkualitas khususnya bagi karyawan.

“Kami berterima kasih atas apresiasi yang diberikan oleh BPJS Kesehatan Cabang Jakarta Utara. Penghargaan ini merupakan suatu motivasi untuk kami terus membayar iuran dengan tertib,” pungkas Ismoro.

Read More

SIGAP Raih Penghargaan dan Apresiasi dari BPJS Kesehatan

SIGAP | Jakarta— Atas komitmen dan ketaatan dalam pembayaran iuran, SIGAP raih penghargaan dan apresiasi dari BPJS Kesehatan. Apresiasi tersebut diserahkan langsung oleh Kepala Cabang BPJS Kesehatan Jakarta Utara, dr. Shanti Lestari, AAK kepada Kepala Divisi Human Capital SIGAP yang berlangsung di kantor BPJS Kesehatan Cabang Jakarta Utar, Rabu (5/8/2020).

Akbar selaku Human Capital Services Head Office Section Head menjelaskan bahwa apresiasi ini diraih karena SIGAP telah membayar iuran secara tertib sesuai ketentuan Pasal 17 ayat (2) Undang-Undang No.40 Tahun 2004 tentang Sistem Jaminan Sosial Nasional dan Pasal 19 ayat (1) dan ayat (2) Undang-Undang No.24 tentang Badan Penyelenggara Jaminan Sosial kesehatan.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada BPJS Kesehatan atas apresiasi yang diberikan kepada SIGAP, kami berharap agar ke depan kami tetap konsisten khususnya dalam proses pembayaran yang tepat waktu. Apresiasi ini juga menjadi motivasi bagi SIGAP untuk senantiasa tertib membayar iuran”, pungkasnya.

“Sesuai dengan Catur Dharma Astra yaitu menjadi milik yang bermanfaat bagi bangsa dan negara, dengan ketaatan membayar iuran BPJS pun SIGAP turut membantu pemerintah sekaligus mensejahterakan karyawan. Maka atas dasar itulah kita patuh dan taat,” ungkapnya.

Dalam apresiasi tersebut, dr. Shanti Lestari juga mengucapkan terima kasih kepada SIGAP sebagai salah satu perusahaan prioritas di wilayah Jakarta Utara karena jumlah seluruh karyawan yang besar serta nominal yang juga besar, dapat selalu taat membayar. Sehingga hal tersebut mempermudah cash flow BPJS untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat. [Ega]

Read More